Cara Mengatasi Lupa User ID BNI Mobile Banking Terbaru

Jangan panik ketika akan melakukan transaksi di BNI Mobile Banking, tetapi tidak bisa login karena lupa User ID. Karena di aplikasi BNI Mobile Banking ini tersedia fasilitas lupa User ID.

User ID adalah sebuah identitas yang dimiliki setiap nasabah pengguna BNI Mobile banking. User ID BNI Mobile banking ini dalam bentuk format kombinasi huruf serta angka. Contoh User ID BNI Mobile Banking adalah wahyu001, putra439ra dan lain sebagainya.

User ID bagi pengguna aplikasi BNI Mobile Banking merupakan sesuatu yang harus dimasukkan ketika akan masuk / login di aplikasi BNI Mobile Banking bersama dengan MPIN. Jika lupa MPIN BNI Mobile Banking, Kawan-kawan dapat menggunakan menu lupa MPIN pada BNI Mobile Banking, maka jika lupa User ID juga tersedia menu lupa User ID.

Lalu bagaimana cara jika lupa user ID BNI Mobile Banking?

Cara Mengatasi Lupa User ID BNI Mobile Banking Tanpa Perlu ke Kantor Cabang Bank BNI


Jika Kawan-kawan lupa User ID BNI Mobile Banking, kawan-kawan harus menyiapkan kartu ATM, Nomor rekening BNI dan juga PIN Kartu ATM. Selain itu pastikan bahwa nomor HP yang terhubung atau terdaftar di BNI Mobile Banking masih aktif dan bisa menerima pesan baik itu SMS atau WhatsApp.

Berikut adalah cara mengatasi lupa User ID BNI Mobile Banking lengkap dengan gambar-gambarnya:

  1. Buka aplikasi BNI Mobile Banking dan kemudian pilih 'Login'. 
  2. Pada halaman login, pilih 'Lupa User ID'.
  3. Langkah selanjutnya masukkan Nomor Rekening BNI yang terhubung dengan akun BNI Mobile Banking, 8 Digit Terakhir No. Kartu ATM dan juga PIN Kartu ATM. Kemudian pilih 'Lanjut'. 
  4. Kemudian akan ada pilihan pengiriman kode OTP apakah 'Kirim melalui SMS' atau 'Kirim melalui WhatsApp'. Agar tidak dikenakan pulsa, sebaiknya pilih kode OTP dikirim lewat WhatsApp. 
  5. Kemudian masukkan kode OTP yang telah diterima baik melalui SMS atau WhatsApp. Untuk keamanan jangan pernah memberikan kode OTP kepada siapapun walau orang yang mengaku dari BNI. 
  6. Tunggu sebentar sampai informasi User ID BNI Mobile Banking akan ditampilkan pada layar handphone.

Jika sudah mengetahui User ID dari BNI Mobile Banking, maka Kawan-kawan dapat segera login di aplikasi BNI Mobile Banking. Setelah berhasil masuk/ login di BNI Mobile Banking, maka Kawan-kawan dapat segera melakukan berbagai transaksi di BNI Mobile Banking seperti transfer antar bank pakai BI Fast dan lain sebagainya.

Itulah tadi cara mengetahui atau cara mengatasi lupa User ID BNI Mobile Banking tanpa perlu datang ke kantor cabang Bank BNI. Semoga informasi tersebut bermanfaat bagi Kawan-kawan semuanya.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url