Cara Top Up Saldo K-Vision Melalui ATM Bank Mandiri dan Aplikasi Livin
Untuk mengaktifkan atau membeli paket berlangganan K-Vision diperlukan saldo K-Vision. Salah satu metode top up saldo K-Vision adalah dengan cara top up saldo K-Vision melalui ATM bank Mandiri dan juga aplikasi Livin' by Mandiri.
Cara top up saldo K-Vision ini tentunya sangat memudahkan bagi nasabah bank Mandiri, karena Kawan-kawan nasabah bank Mandiri cukup mendatangi ATM bank Mandiri terdekat atau cukup menggunakan aplikasi Livin' by Mandiri terbaru langsung dari handphone.
Sebelum melakukan top up atau isi saldo K-Vision, kawan-kawan harus menyiapkan nomor ID Pelanggan K-Vision yang akan di top up.
Cara Top Up Saldo K-Vision Melalui ATM Bank Mandiri
Cara pertama untuk top up saldo K-Vision bagi nasabah bank Mandiri adalah melalui ATM bank Mandiri. Pastikan saldo rekening Mandiri kawan-kawan cukup untuk melakukan top up saldo K-Vision.
Minimal top up atau isi saldo K-Vision melalui ATM bank Mandiri adalah Rp50.000. Top up saldo K-Vision melalui ATM bank Mandiri ini bebas biaya admin.
Berikut adalah cara top up saldo K-Vision melalui ATM bank Mandiri:
- Masukkan kartu ATM ke mesin ATM bank Mandiri.
- Pilih bahasa yang ingin digunakan.
- Masukkan PIN ATM bank Mandiri.
- Pilih menu 'Bayar/ Beli'.
- Pilih menu 'TV Berlangganan/ Internet'.
- Masukkan kode perusahaan K-Vision: 50112, kemudian pilih 'Benar'.
- Masukkan nomor ID Pelanggan K-Vision, kemudian pilih 'Benar'.
- Masukkan nominal top up saldo K-Vision yang diinginkan. Minimal adalah Rp50.000. Lalu pilih 'Benar'.
- Ketik angka '1' untuk konfirmasi nominal yang telah dimasukkan sebelumnya, kemudian pilih 'Ya'.
- Cek detail transaksi yang ditampilkan, jika sudah benar pilih 'Ya'.
- Tunggu sebentar sampai transaksi selesai dan struk bukti pembayaran keluar dari mesin ATM bank Mandiri. Saldo K-Vision akan otomatis bertambah sesuai dengan nominal top up.
Cara Top Up Saldo K-Vision Melalui Aplikasi Livin' by Mandiri
Aplikasi Livin' by Mandiri merupakan aplikasi mobile banking bank Mandiri. Saat ini aplikasi Livin' yang terbaru adalah aplikasi Livin' dengan logo kuning.
Kawan-kawan nasabah bank Mandiri dapat melakukan top up saldo K-Vision melalui Livin' jika sudah install dan terdaftar di Livin'. Berikut adalah cara top up saldo K-Vision melalui Livin' by Mandiri:
- Buka dan login di aplikasi Livin' by Mandiri.
- Pilih menu 'Bayar' pada halaman awal aplikasi Livin'.
- Pada halaman Bayar, pilih tanda panah kebawah untuk melihat sub menu lainnya.
- Pilih 'Internet & TV Kabel'.
- Scroll ke bawah, dan kemudian pilih 'K Vision 50112'.
- Pada kolom ID Pelanggan masukkan nomor ID Pelanggan K-Vision. Kemudian pada kolom nominal, masukkan nominal top up saldo K-Vision yang diinginkan dengan minimal top up Rp50.000. Kemudian pilih 'Lanjutkan'.
- Pada halaman konfirmasi pembayaran, cek detail tagihan. Jika sudah benar maka pilih 'Lanjut Bayar'.
- Masukkan PIN Livin' by Mandiri.
- Tunggu sebentar sampai transaksi selesai dan akan ditampilkan resi bukti pembayaran. Saldo K-Vision akan otomatis bertambah sesuai dengan nominal top up yang dilakukan melalui aplikasi Livin'.
Itulah tadi cara top up atau isi saldo K-Vision bagi kawan-kawan nasabah bank Mandiri yang dapat dilakukan melalui ATM bank Mandiri dan juga aplikasi Livin' by Mandiri. Top up saldo K-Vision melalui bank Mandiri ini bebas alias gratis biaya admin Bank.