Cara Terbaru Top Up Saldo Dana Melalui BCA Mobile

Cara top up saldo DANA bagi nasabah bank BCA salah satunya adalah bisa menggunakan aplikasi BCA Mobile.

Sebagai salah satu aplikasi dompet digital yang banyak pemakainya di Indonesia, DANA memberikan kemudahan dalam melakukan isi saldo atau top up DANA. Tersedia berbagai metode top up, seperti transfer bank, melalui minimarket maupun Pegadaian.

Untuk dapat melakukan top up DANA kawan-kawan tidak perlu upgrade ke akun DANA Premium. Yang membedakan ketika belum upgrade ke akun DANA Premium, saldo maksimal adalah Rp 2 juta, sedang jika sudah upgrade ke akun DANA Premium maka saldo maksimal adalah Rp 10 juta.

Nomor Virtual Account DANA Untuk Top Up Melalui BCA Mobile 


Untuk dapat melakukan top up saldo DANA melalui BCA Mobile Banking diperlukan nomor virtual account DANA di bank BCA.

Nomor virtual account DANA di bank BCA adalah 3901 diikuti dengan nomor handphone yang terdaftar di DANA.

Misalnya jika nomor handphone yang terdaftar di DANA adalah 08123456789 maka nomor virtual account DANA di BCA adalah 390108123456789.

Terus bagaimana jika lupa nomor handphone yang terdaftar di aplikasi DANA. Untuk mengetahui nomor virtual account DANA untuk top up melalui bank BCA, kawan-kawan mynotes.my.id dapat mengikuti langkah-langkah sebagai berikut:

  1. Buka dan login di aplikasi DANA.
  2. Pilih 'Isi Saldo'. 
  3. Kemudian pilih 'BCA'.
  4. Akan muncul jendela pop up yang berisi 'Simpan Aja Kartu Debitmu!', pilih saja 'Coba Nanti'. 
  5. Akan ditampilkan nomor akun virtual BCA untuk top up DANA yang terdiri dari 3901 dilanjutkan dengan nomor handphone yang terdaftar di akun DANA.

Cara Top Up Saldo DANA Melalui Aplikasi BCA Mobile 


Untuk dapat melakukan top up saldo DANA melalui BCA Mobile kawan-kawan harus sudah install dan terdaftar di aplikasi BCA Mobile Banking tersebut.

Berikut adalah cara top up saldo DANA melalui BCA Mobile atau transfer dari BCA ke DANA terbaru:

  1. Buka aplikasi BCA Mobile.
  2. Pilih menu 'm-BCA'. 
  3. Masukkan 6 digit kode akses, kemudian pilih 'Login'.
  4. Pilih menu 'm-Transfer'
  5. Pada laman m-Transfer pilih 'BCA Virtual Account'. 
  6. Pilih 'Input No. Virtual Account'. 
  7. Masukkan nomor virtual account bank BCA untuk top up DANA yaitu 3901 dilanjutkan dengan nomor handphone yang terdaftar di DANA. Lalu pilih 'OK'.
  8. Setelah data terisi semua lalu pilih 'Send' yang berada di pojok kanan atas. 
  9. Akan ditampilkan detail tujuan transfer, jika sudah benar ke akun DANA yang akan di top up maka pilih 'OK'.
  10. Masukkan nominal transfer dari BCA ke DANA atau jumalh top up saldo DANA yang diinginkan. Minimal top up saldo DANA dari BCA Mobile adalah Rp10.000. Kemudian pilih 'OK'. 
  11. Akan ditampilkan detail transaksi, jika sudah benar pilih 'OK'.
  12. Masukkan PIN m-BCA, lalu pilih 'OK'. 
  13. Tunggu sebentar sampai transaksi selesai dan akan ditampilkan resi bukti top up saldo DANA melalui BCA Mobile. Saldo DANA akan otomatis bertambah sesuai nominal top up yang dilakukan sebelumnya.

Selain dapat melakukan top up saldo DANA melalui BCA Mobile, kawan-kawan mynotes.my.id dapat juga melakukan top up melalui bank Mandiri dan juga Alfamart.

Itulah tadi cara top up saldo DANA melalui BCA Mobile atau cara transfer BCA ke DANA melalui aplikasi BCA Mobile. Top up saldo DANA melalui BCA Mobile ini gratis biaya admin.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url